Sasar Obyek Wisata, Petugas Gelar Test Antigen Random

Avatar photo

POLRES WONOGIRI – Obyek wisata tak luput mendapat pantauan protokol kesehatan dari petugas. Seperti pada hari ini Sabtu (26/2/2022), Tim Satgas Covid-19 Kecamatan Sidoharjo, Wonogiri menggelar tes antigen random kepada pengunjung wisata Kitagawa dan Parnaraya.

Kegiatan dipimpin oleh Kapolsek Sidoharjo AKP Bariman, tersebut menggandeng petugas Koramil 17 Sidoharjo dan tim nakes UPT Puskesmas Sidoharjo. Dalam kegiatan ini yakni menyasar pengunjung wisata dari luar kota.

“Petugas lakukan pemantauan prokes dan pembagian masker serta penggunaan aplikasi PeduliLindungi dan swab antigen secara random,” ucap Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto, SIK, M.Si melalui Kasubsi Penmas Humas Aiptu Iwan Sumarsono.

Petugas melakukan swab antigen kepada 11 orang. Hasilnya semua dinyatakan negatif.

“Semua hasil Swab antigen pengunjung wisata di kitagawa dan parnaraya negatif,” tandasnya.

Selama giat screaning swab antigen berjalan dengan aman tertib dan lancar dengan pengamanan anggota Polsek dan koramil sidoharjo dengan wasdal Kapolsek Sidoharjo AKP Bariman.

(Humas Polres Wonogiri Polda Jateng)