Konsleting Listrik, Gudang Material Terbakar, Polisi Olah TKP

Polres Wonogiri – Diduga hubungan arus pendek listrik, gudang material UD Madani yang berada di Dusun Batu RT 02/RW 04, Desa Tegiri, Kecamatan Batuwarno, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah, terbakar, Sabtu (18/12/2021).

Menurut keterangan dari Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto, SIK, M.Si melalui Kasi Humas Polres Wonogiri AKP Suwondo mengatakan, gudang material tersebut yakni milik Hadi Subarto (42).

“Diduga percikan api dari konsleting arus pendek listrik,” ucapnya.

AKP Suwondo menjelaskan, kejadian ini diketahui pertama kali oleh Sakmaludin karyawan UD Madani sekitar pukul 10.00 WIB. Dimana saat itu ia melihat kobaran api dan asap yang mengepul di gudang material tersebut.

“Saksi melihat sumber api berasal dari tumpukan pralon yang ditata dekat atap, serta bagian atas di bawah pralon ada tumpukan ember,” jelasnya.

Sehingga kuat dugaan, peristiwa ini lantaran konsleting arus pendek listrik. Kemudian saksi menghubungi serta melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Batuwarno dan diteruskan ke pemadam kebakaran serta petugas PLN Baturetno.

Api dapat dipadamkan oleh petugas Damkar sekitar pukul 10.15 WIB dan dilanjutkan dengan olah TKP. Beruntung, dalam kejadian tersebut, tidak ada korban jiwa.

“Kerugian akibat kebakaran tersebut kurang lebih Rp 15 juta,” tandasnya.

(Humas Polres Wonogiri Polda Jateng)

Exit mobile version