Pandemi Belum Usai, Personel Polsek Wonogiri Kota Bantu Pemakaman Jenazah Covid-19

POLRES WONOGIRI – Personel Polsek Wonogiri Kota turun langsung mengikuti prosesi pemakaman jenazah warga yang terpapar Covid-19, Sabtu (19/2/2022) dini hari. Pemakaman dilakukan secara protokol kesehatan.

Pasien yang terpapar yakni seorang nenek yang berusia 73 tahun, berinisial S. Pasien beralamat di Dusun Sukorejo RT 2/RW 10 Desa Giritirto, Wonogiri.

Tim yang terlibat dalam pemakaman, yakni Aiptu Muhammad Syafiuddin, Bripka Totok, Muhammad Eko Sulis Prasetyo dari SAR Kabupaten, dua orang dari BPBD Fajar, Sentot, dan dua orang dari PMI Purwanto serta Agung Cahyoko.

“Pemakaman di TPU Dusun Sukorejo Giritirto Wonogiri,” kata Kasubsi Penmas Humas Polres Wonogiri Aiptu Iwan Sumarsono mewakili Kapolres AKBP Dydit Dwi Susanto, SIK, M.Si.

Pasien tiba di IGD RSUD Soediran Mangun Sumarso Wonogiri pada tanggal 18 Februari 2022 sekitar pukul 13.27 WIB dengan kondisi penurunan kesadaran. Sehingga oleh tim medis dilakukan perawatan intensif.

Lantaran mengalami beberapa keluhan, sehingga oleh tim medis dilakukan swab antigen. Hasilnya dinyatakan reaktif. Pasien juga diketahui belum mendapatkan suntikan vaksinasi.

“Pasien dinyatakan meninggal di depan keluarga dan petugas,” tandasnya.

 

(Humas Polres Wonogiri Polda Jateng)

Exit mobile version