Di Dampingi Oleh Dandim Dan Kapolres PLT Bupati Wonogiri Resmikan Jalan Tembus Manyaran Selogiri

Plt Bupati Wonogiri Edy Santoso memotong pita tandan di remikannya jalan tembus manyaran selogiri di dampingi oleh Dandim 0728 Wonogiri Letkol Imron Masyhadi dan Kapolres Wonogiri AKBP Christian Tobing pada Rabu, (21 /10).

tribratanews.wonogiri.jateng.polri.go.id – Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun 2020 yang berada di Dusun Gembuk, Desa Bero, Kecamatan Manyaran menyisakan cerita tersendiri.

 

Kegiatan TMMD tersebut ternyata menjadikan mimpi warga sekitar berpuluh–puluh tahun. Hal tersebut disampaikan oleh Camat Manyaran Purwadi saat menyampaikan sambutan dalam kegiatan penutupan TMMD Sengkuyung Tahap III Kodim 0728/Wonogiri, Rabu (21/10/2020).

 

Diawali dengan ucapan selamat datang kepada jajaran Forkopimda yang di hadiri oleh Kapolres Wonogiri AKBP Christian Tobing, SIK, MH, MSi, pak Camat menyampaikan jalan penghubung antara Kecamatan Manyaran dan Selogiri tersebut merupakan mimpi dari warga setempat selama berpuluh-puluh tahun. Mengingat kondisi jalan yang ekstrim, dirinya beranggapan bahwa pemerintah desa tidak mampu menembuskan jalan penghubung tersebut.

 

Di sinilah, ujar dia, peran dari pemerintah kabupaten bersama TNI dengan menggelar kegiatan TMMD Sengkuyung tahap III. Sehingga bisa mewujudkan mimpi dari warga masyarakatnya.

 

Program TMMD Sengkuyung Tahap III Kodim 0728/Wonogiri di Dusun Gembuk, Desa Bero, Kecamatan Manyaran merampungkan beberapa pengerjaan fisik. Meliputi, penyiapan badan jalan volume panjang 115 meter X lebar 4 meter, jalan rabat beton volume panjang 450 meter X lebar 3 meter X tebal 0.12 sentimeter dan gorong-gorong satu titik dengan panjang 4 meter.

 

Dengan dana sebesar Rp. 377. 350.750. Berasal dari APBD Provinsi Jateng 155.000.000, APBD Kabupaten Wonogiri Rp. 150.000.000 dan Swadaya masyarakat Rp. 72. 350.750 semua sasaran fisik 100 persen bisa selesai tepat waktu.

 

Plt Bupati Wonogiri Edy Santosa di dampingi oleh Dandim 0728 dan Kapolres Wonogiri secara resmi menutup Program TMMD yang menghubungkan jalan antara Kecamatan Manyaran dengan Kecamatan Selogiri. Dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan penanaman pohon secara simbolis oleh Forkopimda.

 

(Humas Polres Wonogiri Polda Jateng)

Exit mobile version